Ini Jenis Pemeriksaan Kesehatan yang Perlu Dilakukan Calon Ibu

Posted By Sendal on Saturday, April 23, 2016 | Saturday, April 23, 2016

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ahli Kandungan RS Siloam Lippo Cikarang Adhitya Indrapraja mengatakan, masalah umum yang perlu diketahui oleh calon ibu adalah berbagai jenis pemeriksaaan kesehatan sebelum kehamilan yang berpengaruh terhadap tingkat harapan memperoleh anak yang sehat dan cerdas.

"Jenis pemeriksaan yang dapat dilakukan oleh calon ibu antara lain pemeriksaan darah rutin, tekanan darah, golongan darah dan rhesus, hepatitits B (HBs Ag), TORCH (Toxoplasma, Rubella, Cytomegalovirus,Herpes Simplek Virus), pap smear, gula darah, VDRL (Veneral Diseases Research Laboratory) dan urinalisis lengkap," ujarnya, Jumat, (22/4).

Berdasarkan kebijakan yang dikeluarkan oleh World Health Organization (WHO) setiap ibu hamil disarankan untuk melakukan pemeriksaan setiap empat minggu sekali dari saat pemeriksaan pertama kali hingga usia kehamilan 28 minggu.

Setiap dua minggu sekali dari usia kehamilan 28 minggu-36 minggu. Terakhir, setiap seminggu sekali dari usia kehamilan 36 minggu hingga waktunya melahirkan.

Pemeriksaan kehamilan, terang  Adhitya, merupakan kegiatan penting karena dapat memonitoring secara menyeluruh. Baik mengenai kondisi ibu maupun janin yang sedang dikandungnya.

Selama kehamilan seorang ibu juga harus  dipersiapkan untuk memberikan ASI secara eksklusif kepada bayinya. Melalui berbagai kelas laktasi, calon ibu diajarkan berbagai aspek menyusui, termasuk berbagai permasalahan yang sering terjadi dan cara menanggulanginya.

"Kegiatan senam hamil berpengaruh secara fisik maupun mental pada saat proses persalinan sehingga lancar," ujarnya.



Powered By WizardRSS.com | Full Text RSS Feed


Berita Lainnya Harian Bingo
Blog, Updated at: Saturday, April 23, 2016

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts