Seperti iPhone 7, LG G6 Juga Disebut Tak Menarik

Posted By Sendal on Monday, October 03, 2016 | Monday, October 03, 2016

SEOUL – Sebelum iPhone 7 dirilis pada September, analis KGI Security menyebut bahwa ponsel tersebut akan kekurangan nilai jual karena kurangnya fitur baru yang menarik. Hampir mirip dengan kasus iPhone 7, LG G6 yang seharusnya bakal menjadi rival Galaxy S8 juga dinilai tidak mengusung fitur menarik.

LG biasanya sukses dengan lini LG G. Namun karena mencoba model modular, G5 yang dirilis tahun ini kurang mendapat keuntungan. Sayangnya, G6 tampaknya juga tidak membawa fitur anyar.

Berdasarkan laporan Ubergizmo, Senin (3/10/2016), LG G6 urung membawa teknologi wireless charging yang diklaim mampu mengisi baterai lebih cepat dan bisa mengirim daya dalam 7 sentimeter. Namun teknologi itu rupanya belum siap digunakan untuk G6 dan mungkin baru akan tiba di G7 di 2018.

Sebelumnya, G6 juga sempat disebut akan membawa layar melengkung. Tetapi sayangnya, LG Display tidak punya kapasitas yang mencukupi untuk memenuhi permintaan layar melengkung.

Kendati demikian, patut dicatat bahwa perusahaan asal Korea Selatan itu belum memberikan konfirmasi mengenai fitur yang akan diberikannya ke perangkat mendatang. Pencinta LG masih bisa berharap smartphone masa depan akan muncul gemilang dan member kejutan seperti iPhone 7.

Let's block ads! (Why?)

http://ift.tt/2dotwN0

Berita Lainnya Harian Bingo
Blog, Updated at: Monday, October 03, 2016

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts