Untuk Masyarakat Umum, Daihatsu Copen Hanya Ada Transmisi Manual

Posted By Sendal on Thursday, May 28, 2015 | Thursday, May 28, 2015

Ubud -PT Astra Daihatsu Motor telah resmi mengumumkan harga sedan sport coupe mungil Daihatsu Copen. Namun untuk konsumen umum alias selain keluarga Dahatsu Motor Indonesia, hanya disediakan tipe bertransmisi manual saja, dan tidak bisa memesan tipe transmisi otomatis. Mengapa?

"Karena harus diingat, bahwa transmisi otomatis CVT yang digunakan oleh mobil ini dirancang dengan pertimbangan kondisi jalanan di Jepang," tutur Marketing Director PT ADM, Amelia Tjandra, di Ubud, Bali, Kamis (28/5/2015).

Sementara, kata Amelia, jalanan Negeri Sakura itu tak hanya mulus tak berlubang tetapi juga tak banyak berdebu.

"Padahal, jika debu itu masuk ke dalam transmisi, bukan hanya menyebabkan rusak. Tapi juga bisa memicu transmisi lock atau terkunci dan tiba-tiba berhenti di tengah jalan. Tentu kondisi itu akan sangat berbahaya dalam hal keamanan dan keselamatan pengguna mobil," papanya.

Dengan pertimbangan itulah, maka PT ADM membatasi penjualan tipe transmisi CVT hanya kepada keluarga besar Daihatsu. Soalnya, dengan menjual kepada mereka, Daihatsu bisa memberi kontrol kepada pemilik untuk melakukan perawatan rutin secara intensif. Begitu pun jika ada persoalan terhjadap mobil, Daihatsu tidak membuat konsumen umum kecewa.

"Kami tidak ingin hanya memberi janji manis. Jika terjadi masalah di kemudian hari, yang sebenarnya bukan karena kerusakan dari pabrikan, sehingga pemilik kecewa. Karena itu, kami tawarkan yang manual saja," imbuh Amelia.

Untuk pemesanan mobil ini bisa dilakukan secara langsung, namun sifatnya spot order. Artinya, Daihatsu dan diler tidak menyediakan stok. Jika ada masyakarakat yang berminat bisa melakukan pemesanan akan disampaikan langsung ke Daihatsu pusat di Jepang.

Pemesanan juga tidak bisa dibatalkan atau diubah. Masa pemesanan mobil ini mencapai lima bulan. Meski, sejatinya diperkirakan empat bulan. Namun untuk pengurusan dokumen dan surat-surat kendaraan yang diperkirakan mencapai satu bulan, maka total waktu inden diperkirakan lima bulan.

(arf/ddn)

This entry passed through the Full-Text RSS service - if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at http://ift.tt/jcXqJW.



via Tenaga Kuda
Blog, Updated at: Thursday, May 28, 2015

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts