Adu RAM 6 GB, Mate 9 dan Mi 5S Mana Lebih Baik

Posted By Sendal on Monday, September 19, 2016 | Monday, September 19, 2016

SHENZHEN - Meski sama-sama belum dirilis ke publik, dua vendor asal China seperti Huawei dan Xiaomi dalam waktu dekat akan segera menghadirkan smartphone dengan kapasitas memori RAM 6 GB dan chipset yang berbeda.

Seperti dikutip dari GSM Arena, Senin (19/9/2016), informasi yang beredar di internet, pada 8 November mendatang Huawei disinyalir bakal merilis dua varian handset baru berjuluk Mate 9.

BERITA REKOMENDASI


Sedangkan pihak Xiaomi telah menyebar undangan untuk acara konferensi pers pada 27 September mengenai peluncuran Mi 5S akan meluncur pekan depan.

Huawei Mate 9

Huawei Mate 9 akan dirilis dengan dua versi yakni dengan RAM 4 GB, ROM 64 GB, dan kapasitas penyimpanan 128 GB. Sedangkan versi kedua top premium RAM 6 GB/256 GB.

Adapun spesifikasi kunci yang mengungkapkan dapur pacu Mate 9 akan diperkuat oleh chipset Kirin 960, layar bongsor seluas 6 inci full HD, dan kamera 20 MP ganda yang disertifikasi oleh Leica.

Xiaomi Mi 5S

Sementara ponsel keluaran Tiongkok, Xiaomi mengungkapkan bahwa Mi 5S akan dibenamkan dengan teknologi fitur sensor fingerprint ultrasonik buatan Qualcomm.

Handset bakal dikemas layar 5,15 inci, ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 821, RAM 6 GB, serta storage internal 256 GB. Urusan pengambilan gambar, kamera belakang dibekali dengan sensor 16 megapiksel, dan baterai dibungkus dengan kapasitas 3.490 mAh.

Let's block ads! (Why?)

http://ift.tt/2cTvEOl

Berita Lainnya Harian Bingo
Blog, Updated at: Monday, September 19, 2016

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts