MOSKOW – Nessie atau makhluk mitologi Loch Ness versi Rusia dilaporkan muncul di sebuah danau terpencil di Siberia. Ia disebut hadir dan menghancurkan jala ikan pengamat monster.
Loch Ness versi Rusia yang disebut “Labynkyr Devil” ini diyakini menghuni danau terpencil yang tak seorang pun tinggal dalam radius hampir 100 mil dari perairan dalam dan dingin. Akan tetapi pemandu dan petualang Andrey Solovyev menghabiskan waktu di sana, dan mengklaim monster tersebut merusak jaring ikannya.
BERITA REKOMENDASI
Cerita monster Loch Ness telah ada sejak setidaknya abad 19. Lalu menurut beberapa ilmuwan, pembacaan sonar Lake Labynkyr mengindikasikan satu makhluk raksasa mengintai di bawah permukaan.
Ada sejumlah penampakan selama bertahun-tahun, dan sekarang Solovyev mengklaim mungkin telah menemui moster mitologi tersebut.
"Dua minggu lalu ketika es itu masih belum sepenuhnya beku makhluk gelap berenang keluar dari danau, tapi saya tidak bisa mengidentifikasinya," tutur Solovyev, mengutip dari Daily Mail, Kamis (3/11/2016).
http://ift.tt/2ffJ1asBerita Lainnya Harian Bingo
0 comments:
Post a Comment