Pasar Glodok Tutup, Asosiasi E-Commerce: Tuntutan Pasar

Posted By Sendal on Sunday, July 16, 2017 | Sunday, July 16, 2017

http://ift.tt/2unxY94
Jakarta - Penyebab dari toko-toko elektronik di Glodok banyak yang tutup bukan karena mulai maraknya belanja online. Fenomena itu merupakan tuntutan pergerakan pasar.

Begitulah Ketua Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) Aulia E. Marinto, mengenai tanggapannya perihal mulai maraknya toko konvensional yang tutup belakangan ini, salah satunya toko elektronik di Glodok.

"Bisnis apapun harus bisa mengikuti tren pasar dan kebutuhan konsumen," ujar Aulia saat dihubungi detikINET, Jumat, (13/7/2017).

"Suistainability sebuah perusahaan tidak saja bergantung pada berapa bagus produk/service yang disajikan. Tapi, apapun itu harus bisa berkiblat pada kemauan pasar yang juga di-drive oleh pemain lain, pesaing dan juga produk lain yang bisa menggantikan produk/jasa yang bersangkutan," tambahnya.

Lalu, Aulia mengutip pakar dunia bernama Michael E. Porter yang memiliki lima teori competitive force, di mana ada peran buyer, supplier, existing competitor, new entrants, dan substitute product.

"Nah, dalam konteks ini pedagang apapun termasuk pedang tradisional tidak bisa tutup mata, ketika pasar mulai diperkenalkan dan di-drive oleh pemain online yang menawarkan berbagai manfaat signifikan untuk konsumen," tuturnya.

Dalam konteks ini juga, Aulia juga tak ingin dilihat pengusaha online versus offline. Sebab, online dan offine hanyalan sebuah channel masing-masing.

"Kebetulan saat ini memang online punya drive yang besar dalam influence market trend. Jadi, baiknya pengusaha apapun itu bisa beradaptasi dengan apapun tuntutan pasar," sebut CEO dari Blanja.com ini. (asj/asj)

Let's block ads! (Why?)



from inet.detik http://ift.tt/2uwMqfg
via Harian Bingo
Blog, Updated at: Sunday, July 16, 2017

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts